• Layanan dan Kegiatan

    Minggu : Pkl.09.00 WIB hingga Pkl.15.00 WIB Pengembalian dan Peminjaman Buku : Senin s.d Sabtu

Bismillaahirrahmanirrahiim
(Dengan Nama Allah Maha Pengasih Lagi Maha Penyayang)

Bayangkan kenikmatan ini :

1. Sementara orang sedang sibuk mencari kesenangan dunia dengan mendatangi diskotik, night club, anda sedang berjalan mendatangi masjid, salah satu tempat yang dimuliakan Allah dan setiap orang yang datang didoakan para malaikat, diberi cahaya nur Illahi, diampuni dosa, dan diangkat derajatnya.

2. Sementara orang lain sedang sibuk dengan dunia, anda sujud bersama muslim yang lain merapatkan barisan, menyembah kebesaran Allah dan mengharap turunnya rahmat Allah pada kehidupan yang semakin berat.

3. Sementara orang lain sedang sibuk bertikai memperebutkan dunia, harta, jabatan, wanita, anda sedang bercengkerama bersama saudara muslim yang lain di masjid, sambil membicarakan kemaslahatan masjid, kepentingan umat, kebaikan masyarakat (contoh : rapat majelis ta'lim, musyawarah remaja masjid dan pengurus masjid)...

4. Sementara orang lain sedang mendengarkan musik maksiat yang dinyanyikan dengan sahwat, dan menonton penyanyinya yang berpakaian minim, anda sedang di masjid membaca Qur'an, memandangi kitab suci mulia yang dengannya Allah menjaga kemurnian hingga akhir dunia, dan sudah berjuta-juta orang membaca, meresapi, mengamalkan dan membuat manusia yang lupa menjadi ingat, manusia lalai menjadi sigap, bahkan ratusan ribu jiwa siap berkorban mempertahankan keutuhan dan kesucian kitab suci ini, dan anda sedang menikmati keindahan Qur'an. Sungguh sebuah kenikmatan.
Atau anda sedang mendengar dan menyimak uraian dari Ustadz yang sedang mengisi keilmuan dan menambah keimanan kita (re-charge jiwa)

Bayangkan saudaraku, sebuah kenikmatan kecil ini banyak yang melupakan... karena tidak semua orang memilih masjid sebagai pelabuhan hatinya untuk menangis, bersujud dan mengadukan semua permasalahannya pada Allah. Tidak semua orang bisa mengkuatkan hatinya melangkah ke masjid (kalau tidak hari Jumat) untuk mempererat silaturahmi dan ukhuwah kepada keluarga kita yang sejati (sesama muslim).

Ya ..benar..tidak semua orang mau dan bisa melangkah ke masjid...

(1.000.000.000 alasan akan diutarakan kepadamu jika kau mengajak muslim yang enggan ke masjid)

Hanya orang terpilih saja yang mau bersujud di masjid dan berjamaah mengikuti imam.

Dialah Sahabat ku...Orang yang memakmurkan masjid...

Sumber :  http://www.facebook.com/note.php?note_id=10150223393835570&id=197674079227#!/notes/kembang-anggrek/kenikmatan-yang-terlupakan/10150374501740570


0 komentar to "Kenikmatan Yang Terlupakan"

Posting Komentar